PENGARUH STRUCTURAL ASSURANCE DAN PERCEIVED REPUTATION TERHADAP TRUST PENGGUNA INTERNET DI SISTEM E-COMMERCE

Bima Pratama Subiantara, Eko Ganis Sukoharsono

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh  structural assurance  dan perceived reputation  terhadap  trust  pengguna internet di sistem  e-commerce. Sample penelitian ini berjumlah 199 responden yang berasal dari mahasiswa Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Brawijaya Malang dengan menggunakan teknik  convinience sampling. Metode pengumpulan  data yang dilakukan adalah dengan menggunakan  survey  dengan menyebarkan kuesioner. Pengujian dilakukan dengan menggunakan software  Partial Least Square  (PLS) dengan melakukan teknik analisis multivariat yang memperbandingkan variabel dependen berganda dan  independen berganda. Hasil pengujian didapatkan  structural assurance  berpengaruh positif  terhadap  trust pengguna  internet di sistem  e-commerce. Begitu juga  perceived reputation berpengaruh positif terhadap trust pengguna internet di sistem e-commerce.

Kata kunci : structural assurance, perceived reputation, e-commerce, trust

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.