ANALISIS PENGARUH FAKTOR INTERNAL DAN FAKTOR EKSTERNAL BANK TERHADAP KINERJA KREDIT BERMASALAH KUR (KREDIT USAHA RAKYAT) (Studi Kasus Pads BPD yang telah Go Public Periode Januari 2012 – Desember 2014)

Dadan Nurcahyo

Abstract


Penelitian ini dilatarbelakangi oleh penyaluran KUR (Kredit Usaha Rakyat) yang sedang di galakkan oleh pemerintah tapi rasio dari kredit bermasalah KUR (Kredit Usaha Rakyat) cenderung tinggi selama periode penelitian. Penelitian ini merupakan penelitian yang memiliki tujuan untuk menganalisis pengaruh faktor internal dan faktor eksternal bank terhadap kinerja kredit bermasalah KUR (Kredit Usaha Rakyat) studi kasus pada BPD yang telah Go Public periode januari 2012 – Desember 2014. Penelitian merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode panel data dengan periode bulan Januari 2012 – Desember 2014. Objek penelitian dalam penelitian kali ini adalah BPD Jawa Timur dan BPD Jawa Barat dan Banten. Faktor-faktor yang dianalisis pengaruhnya dalam penelitian kali ini dibagi menjadi dua yaitu faktor internal bank yang terdiri dari Bank Size, CAR (Capital Adequancy Ratio), dan LDR ( Loan Deposit Ratio) serta faktor eksternal bank yang terdiri dari inflasi dan BI Rate.Estimasi model yang digunakan adalah panel data fixed effect.Hasil penelitian kali ini adalah variabel Bank Size,Inflasi dan BI Rate memiliki pengaruh signifikan terhadap kinerja kredit bermasalah KUR (Kredit Usaha Rakyat) sedangkan variabel CAR (Capital Adequancy Ratio), dan LDR ( Loan Deposit Ratio) memilik pengaruh tidak signifikan terhadap kinerja kredit bermasalah KUR (Kredit Usaha Rakyat).

 

Kata Kunci : Kredit Bermasalah, Bank Size, CAR (Capital Adequancy Ratio), LDR ( Loan Deposit Ratio


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.