“Pengaruh Atribut Produk Dalam Mendorong Kepuasan Konsumen Terhadap Produk Smartphone (Studi Pada Pengguna Produk Smartphone Samsung Galaxy di Kota Malang)”

Doni Agda Putra

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Atribut Produk terhadap Kepuasan Konsumen pengguna smartphone Samsung Galaxy di Kota Malang, yang terdiri dari: (1) Atribut Produk secara parsial.

Pendekatan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif, karena penelitian ini disajikan dengan angka-angka. Dalam penelitian ini data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner, dari hasil kuesioner tersebut dianalisis untuk mengetahui pengaruh variabel yang dihitung menggunakan regresi linier sederhana karena variabel penelitian hanya satu. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan jenis Non probability Sampling yaitu dengan metode purposive sampling sehingga peneliti menyebarkan 100 koesioner kepada 100 orang responden. Untuk menguji data yang diperoleh peneliti menggunakan 2 metode analisis data, yaitu uji instrument dengan validitas dan reliabilitas serta uji hipotesis menggunakan uji T, uji Koefisien Determinasi R2.

Hasil penelitian secara parsial, variabel atribut produk (X), memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan konsumen dengan signifikasi 0,000 dan Thitung sebesar 8,616.

Dengan demikian dapat dikatakan bahwa variabel atribut produk (X) secara parsial memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kepuasan konsumen dalam menggunakan smartphone Samsung Galaxy.

              

Kata Kunci: Atribut Produk, Kepuasan Konsumen, Smartphone Samsung Galaxy


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.