ANALISIS PENGARUH JUMLAH PENDUDUK, PDRB PER KAPITA, TINGKAT PENDIDIKAN DAN TINGKAT KESEHATAN TERHADAP JUMLAH PENDUDUK MISKIN DI KABUPATEN MALANG TAHUN 2001-2015

TRI SYAMSUL ARIANSYAH

Abstract


      Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh Jumlah Penduduk, PDRB per Kapita, Tingkat Pendidikan dan Tingkat Kesehatan terhadap Jumlah Penduduk Miskin di Kabupaten Malang. Penelitian ini menggunakan data sekunder dengan metode kuantitatif. Sampel penelitian ini adalah Kabupaten Malang dengan periode penelitian 2001-2015. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Jumlah Penduduk berpengaruh negatif signifikan terhadap jumlah penduduk miskin, PDRB per kapita berpengaruh negatif signifikan terhadap jumlah penduduk miskin, Tingkat Pendidikan berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap jumlah penduduk miskin, dan Tingkat Kesehatan berpengaruh negatif signifikan terhadap jumlah penduduk miskin di Kabupaten Malang.

Kata Kunci: Jumlah Penduduk, PDRB per Kapita, Tingkat Pendidikan, Tingkat Kesehatan, Jumlah Penduduk Miskin


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.