ANALISIS DAMPAK AGLOMERASI TERHADAP KETIMPANGAN REGIONAL PULAU JAWA

Liolyta Damayanti

Abstract


 

Ketimpangan Regional terjadi akibat adanya perbedaan sumberdaya, perbedaan faktor produksi, dan kebijakan masing-masing daerah. Kegiatan ekonomi yang berbeda di tiap daerah menimbulkan disparitas laju pertumbuhan ekonomi antar daerah sehingga terjadi pemusatan konsentrasi industri pada wilayah tertentu membentuk aglomerasi industri. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh aglomerasi industri terhadap ketimpangan regional di Pulau Jawa. Penelitian ini menggunakan data sekunder dari 6 Provinsi yaitu Provinsi Banten, Provinsi DKI Jakarta, Provinsi Jawa Barat, Provinsi Jawa Tengah, Provinsi DIY, dan Provinsi Jawa Timur dianalisis menggunakan Indeks Williamson, Indeks Hoover Balassa, dan Regresi Data Panel dengan pendekatan efek tetap (Fixed Effect Model) dan Dummy Dependent Variable. Penggunaan dummy wilayah dalam penelitian ini bertujuan untuk melihat variasi kondisi ketimpangan regional 6 provinsi di Pulau Jawa selama periode tahun 2009 hingga 2013.

Berdasarkan hasil estimasi Regresi Data Panel, ditemukan bahwa terdapat pengaruh variabel aglomerasi dan pertumbuhan ekonomi terhadap ketimpangan regional yang terjadi di Pulau Jawa. Hasil estimasi Regresi Data Panel mengindikasikan adanya peningkatan aglomerasi industri berdampak positif memperbaiki ketimpangan regional di Pulau Jawa (spread effect). Bentuk spread effect aglomerasi salah satunya adalah migrasi penduduk ke kota-kota besar (urbanisasi) dapat mengabsorsikan tenaga kerja yang terampil dan mengurangi pengangguran di wilayah belakang.

Dengan demikian, diperlukan adanya perluasan pusat-pusat pembangunan pengembangan industri manufaktur yang merata pada daerah yang berpotensi meningkatkan daya saing industri. Dengan menumbuhkan titik-titik konsentrasi baru maka industri baru dapat berkembang dan terspesialisasi sehingga percepatan aglomerasi meningkatkan pertumbuhan ekonomi dan mengurangi ketimpangan regional. Selain itu, peran pemerintah dibutuhkan untuk meningkatkan sarana prasarana di berbagai bidang misalnya pendidikan, kesehatan, sarana transportasi untuk memudahkan mobilitas masyarakat

Kata Kunci : Aglomerasi Industri, Ketimpangan Regional, Regresi Data Panel


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.