ANALISIS FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PRODUKTIVITAS TENAGA KERJA GOJEK DI KOTA MALANG

Dolfi Suprayogaswara

Abstract


Latar belakang dilakukannya penelitian ini adalah jumlah angkatan kerja Indonesia yang besar namun memiliki tingkat pendidikan yang rendah. Jika tingkat pendidikan pekerja berkolerasi positif dengan keterampilan dan produktivitas, kondisi ini menunjukkan sebagian besar tenaga kerja Indonesia merupakan pekerja yang memiliki keterampilan dan produktivitas yang rendah. Salah satu alternatif untuk mengatasi permasalahan di atas yaitu dengan memberdayakan sektor informal serta sektor ekonomi tradisional. Pentingnya peranan sektor informal dalam proses pembangunan ekonomi Indonesia khususnya Kota Malang yang berada di provinsi Jawa Timur. Sektor informal yang saat ini sedang berkembang yaitu bisnis ojek online. Salah satu jasa ojek online yang sedang booming adalah gojek. Oleh karena itu, perlu diperhatikan faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas tenaga kerja gojek di Kota Malang. Tujuan dari penelitian ini adalah ingin menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi produktivitas tenaga kerja gojek di Kota Malang. Teori yang dipakai dalam penelitian ini adalah teori Human Capital. Hasil penelitian diketahui bahwa variabel yang mempengaruhi produktivitas tenaga kerja gojek di Kota Malang adalah usia, jenis kelamin, tingkat upah, dan insentif. Dari hasil penelitian ditemukan bahwa usia, jenis kelamin, tingkat upah, dan insentif berpengaruh positif terhadap produktivitas tenaga kerja gojek di Kota Malang. Variabel insentif merupakan variabel yang paling dominan terhadap produktivitas tenaga kerja yang ditunjukkan dengan nilai standardized coefficients sebesar 0,412 dimana paling besar di antara variabel lainnya.

Kata kunci: Produktivitas, Tenaga Kerja, Gojek


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.