ANALISIS SISTEM PENGENDALIAN INTERNAL ATAS SIKLUS PENDAPATAN (Studi Kasus pada PT. Setia Kawan)

Nory Fitriana Eka Putri, Grace Widijoko

Abstract


Penelitian ini mempunyai dua tujuan utama. Pertama  bertujuan  untuk
mengetahui penerapan sistem  informasi akuntansi atas siklus pendapatan. Kedua,untuk mengetahui dan mengevaluasi penerapan sistem pengendalian  internal atassiklus pendapatan yang ada di perusahaan. Metode analisis data yang digunakanadalah analisis deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Analisistersebut dilakukan dengan  cara mendeskripsikan  atau menggambarkan keadaaanobyek penelitian yang sesungguhnya untuk mengetahui dan menganalisispermasalahan yang dihadapi oleh obyek penelitian, agar kemudian dapatmemberikan alternatif dan saran dari pemecahan permasalahan yang dihadapi.Analisis tersebut dilakukan berdasarkan Committee Of  Sponsoring Organization(COSO), yaitu analisis lingkungan pengendalian, penilaian resiko, informasi dankomunikasi, aktivitas pengendalian, dan pemantauan. Hasil analisis menunjukkanbahwa sistem pengendalian internal PT. Setia Kawan memiliki beberapakelemahan, baik dalam hal struktur organsasi dan job deskripsi, prosedur,kebijakan manajemen, kebijakan akuntansi dan jurnal standar, maupun buktitransaksi dan laporan manajerial. Penulis memberikan rekomendasi yang dapatdigunakan untuk memperkuat pengendalian atas kelemahan-kelemahan tersebut.

Kata kunci: Sistem Informasi Akuntansi, Sistem Pengendalian Internal,
Siklus Pendapatan, Peusahaan Manufaktur.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.