PENERAPAN PSAK NO.70 TENTANG AKUNTANSI ASET DAN LIABILITAS PENGAMPUNAN PAJAK PADA LAPORAN KEUANGAN PERUSAHAAN (STUDI KASUS PADA PT.X dan CV.Y)

Janet Erica Topaa

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) Nomor 70 pada laporan keuangan PT.X dan CV.Y sebagai pendukung perusahaan dalam rangka mengikuti kebijakan pemerintah. Objek penelitian adalah perusahaan penyalur bahan bakar dan distributor semen yang berada di Gresik. Analisis data dilakukan dengan cara mengumpulkan data dari laporan keuangan perusahaan dan peraturan perundangan sebagai dokumen pendukung. Hasil penelitian menunjukkan bahwa PT.X sudah menerapkan PSAK Nomor 70 karena perusahaan sudah melaporkan tanah dan/atau bangunan sebagai harta yang diikutsertakan dalam program tax amnesty. Pada CV.Y sudah menerapkan PSAK Nomor 70 karena perusahaan sudah melaporkan melaporkan piutang sebagai harta yang diikutsertakan dalam program tax amnesty.

Kata kunci : Pernyataan Standar Akuntansi Keuangan (PSAK) Nomor 70, tax amnesty, laporan keuangan, piutang, tanah dan/atau bangunan


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.