RENT SEEKING PADA PERPINDAHAN DAN PERTAMBAHAN NILAI PRODUK

Vito Dwiki Jhalu Adjie, M. Umar Burhan

Abstract


Industri pakaian merupakan salah satu penyumbang   perekonomian Indonesia, hal tersebut terkait dengan banyaknya produk ternama asal luar negeri yang diproduksi di Indonesia. Sebuah pabrik garmen di  Indonesia dapat memproduksi 1  juta potong pakaian dalam satu kali produksi. Pada proses penyerapan produk, tidak seluruh produk dapat diserapoleh   perusahaan pemilik nama. Terdapat sisa antara 50-200 ribu potong produk yang tidak terserap. Produk sisa yang tidak terserap dikembalikan perusahaan pemilik nama kepada pabrik. Kondisi tersebut dimanfaatkan beberapa pelaku untuk mencari keuntungan melalui kegiatan perpindahan dan pertambahan nilai produk. Dari kegiatan yang dilakukan,  pelaku memperoleh keuntungan tanpa melakukan kegiatan produksi dari awal. Tujuan penelitian ini adalah untuk menjelaskan kegiatan rent seeking pada perpindahdan dan pertambahan nilai produk, serta mengetahui  jenis keuntungan yang diperoleh pelaku dari adanya kegiatan rent seking. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif eksplanatif untuk menjelaskan kegiatan  rent seeking  yang dilakukan oleh masing-masing pelaku. Unit yang dianalisa pada penelitian ini adalah perpindahan produk, pertambahan nilai produk, dan jenis keuntungan. Sumber data yang digunakan pada penelitian ini adalah data primer dengan melakukan wawancara  kepada informan  dan observasi lapang secara non-partisipan. Instrumen yang digunakan pada penelitian ini adalah diri peneliti. Teknik analisis yang digunakan adalah model interaktif untuk mengetahui makna dari setiap data yang dimiliki dengan teknik validitas menggunakan triangulasi. Hasil  dari penelitian ini menunjukan bahwa  kegiatan rent seeking pada perpindahan produk dilakukan dengan memanfaatkan regulasi pemerintah untuk tujuan menghindari pajak  dan kegiatan rent seeking pada pertambahan nilai produk dilakukan untuk merubah kembali produk sisa menjadi produk layak jual dengan harga yang bersaing di pasar kompetitif.  Pada penelitian ini  pelaku memperoleh jenis keuntungan yang berbeda dengan pelaku lain karena masing-masing pelaku melakukan kegiatan yang berbeda pada aktivitas rent seeking yang dilakukan.

Kata Kunci : rent seeking, perpindahan produk, pertambahan nilai produk, jenis keuntungan


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.