Dampak Penerapan Perdagangan Bebasasean China Free Trade Agreement (ACFTA) Terhadap Keberlangsungan Industri Kecil Menengah (IKM) Dilihat dari Perspektif Varian Produk IKM di Jawa Timur

Ermita Yusida, Farah Wulandari

Abstract


Industri Kecil Menengah (IKM) memegang peran penting dalarn perekonomian nasional baik ditinjau dari segi jumlah usaha maupun dalam penciptaan lapangan kerja. Dengan terjadinya pergeseran tatanan ekonomi dunia pada persaingan bebas, terutama penerapan ASEAN China Free Trade Agreement (ACFTA) dapat dikatakan bahwa IKM menghadapi situasi yang bersifat double squeeze,  yaitu desakan ganda antar produk IKM domestik dan produk asing.Dalam persaingan domestic yang semakin tinggi, membuat IKM semakin terdesak karena membanjirnya produk impor. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak ACFTA terhadap keberlangsungan IKM di Jawa Timur. Secara teoritis, perdagangan bebas akan berpengaruh pada harga dan kuantitas. Sesuai dengan teori perdagangan internasional, ketika adanya perdagangan bebas akan menyebabkan persaingan yang semakin sempurna sehingga terjadi tekanan harga yang juga menurunkan tingkat kuantitas. hal ini menyebabkan profit akan menurun, dengan asumsi  cost  tetap dalam jangka pendek.  Data sekunder dan data primer digunakan dalam penelitian ini, dengan menggunakan metode ekonometrik  3 stage least square  berupa persamaan simultan. Persamaan ini untuk mengestimasi dampak ACFTA terhadap tingkat pendapatan IKM, sedangkan untuk mengidentifikasi jenis industri yang paling besar terpengaruh oleh adanya ACFTA, menggunakan metode analisis sensitifitas dengan standar deviasi. Hasil sensitifitas tersebut akan dijelaskan dengan menggunakan data primer. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ACFTA berdampak pada keberlangsungan IKM di Jawa Timur, yaitu membuat  harga cenderung meningkat dan kuantitas yang cenderung menurun. ACFTA memiliki dampak yang berbeda-beda terhadap jenis IKM Jawa Timur. Terdapat beberapa industry yang memiliki sensitifitas tinggi dan rendah terhadap penerapan ACFTA.

Kata Kunci :  ASEAN China Free Trade Agreement  (ACFTA), IKM,  Jawa Timur, Persamaan
Simultan,3 stage least square

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.