Pengaruh City Branding terhadap Customer Satisfaction (Studi Pada Wisata Monumen Simpang Lima Gumul Kabupaten Kediri)

Predy Syamsudin

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh city branding terhadap customer satisfaction pada wisata Monumen Simpang Lima Gumul Kabupaten Kediri. Penelitian ini menggunakan penelitian eksplanatori dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Pengambilan sampel menggunakan purposive sampling. Alat uji yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji validitas, reliabilitas dan uji asumsi klasik. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Uji hipotesis menggunakan uji t.

Hasil penelitian menunjukkan bahwa presence berpengaruh tidak signifikan terhadap customer satisfaction, place berpengaruh signifikan terhadap customer satisfaction, potential berpengaruh signifikan terhadap customer satisfaction, pulse berpengaruh signifikan terhadap customer satisfaction, people berpengaruh tidak signifikan terhadap customer satisfaction, pre-requisites berpengaruh signifikan terhadap customer satisfaction.

Kata Kunci: city branding, customer satisfaction, city branding hexagon, Monumen Simpang Lima Gumul, Kediri Lagi.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.