PENGARUH TINGKAT INKLUSI KEUANGAN, TINGKAT PENGANGGURAN TERBUKA (TPT), DANA PIHAK KETIGA (DPK), DAN PENANAMAN MODAL DALAM NEGERI (PMDN) TERHADAP TINGKAT PERTUMBUHAN EKONOMI DI 33 PROVINSI INDONESIA PERIODE 2011-2016

GRACEILLA KRISTIA SHERAPHIM

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat inklusifitas keuangan pada 33 provinsi di Indonesia dan mengetahui pengaruh Tingkat Inklusi Keuangan, Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT), Dana Pihak Ketiga (DPK), dan Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN) terhadap tingkat pertumbuhan ekonomi di 33 Provinsi Indonesia periode 2011-2016. Metode yang digunakan adalah Index Financial Inclusion (IFI) dan Analisis Regresi Linear. Penelitian ini menemukan bahwa tingkat inklusi keuangan pada 33 Provinsi Indonesia memiliki trend meningkat dan tergolong dalam high financial inclusion. Kemudian hasil Analisis regresi menemukan Tingkat Inklusi Keuangan, Dana Pihak Ketiga (DPK), dan Penanaman Modal Dalam Negeri berpengaruh signifikan positif terhadap pertumbuhan ekonomi serta pertumbuhan ekonomi pada periode tahun tertentu secara signifikan positif juga dipengaruhi oleh pertumbuhan ekonomi periode sebelumnya, sementara Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) tidak signifikan berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi.

Kata kunci: Inklusi Keuangan, Tingkat Pengangguran Terbuka, Dana Pihak Ketiga, Penenaman Modal dalam Negeri, Pertumbuhan ekonomi.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.