Analisi Pengaruh Pengeluaran Pemerintah dan Investasi Terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Provinsi Jawa Timur
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui mengapa pertumbuhan ekonomi di Provinsi Jawa Timur cenderung menurun disaatdana dari pengeluaran pemerintah daerah yang dialokasikan terus meningkat di setiap tahunnya. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pooled data atau data panel. Variabel utama yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengeluaran pemerintah yang dibagi menjadi tiga konsentrasi untuk melihat lebih dalam pengalokasian dana belanja pemerintah mana yang lebih signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi, tiga konsentrasi tersebut adalah belanja pendidikan, belanja infrastruktur dan belanja kesehatan. Kemudian terdapat variabel investasi sebagai dana dari pihak swasta dan populasi sebagai variabel control. Temuan yang didapat dari hasil regresi penelitian ini adalah variabel belanja pendidikan berpengaruh signifikan namun negatif terhadap pertumbuhan ekonomi, belanja infrastruktur dan belanja kesehatan berpengaruh signifikan dan positif terhadap pertumbuhan ekonomi, sedangkan variabel investasi tidak berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi ,dan variabel populasi berpengaruh signifikan dan positif terhadap pertumbuhan ekonomi. Temuan diatas menunjukkan bahwa pemerintah daerah masih perlu memastikan sumber daya modal yang dimiliki harus dialokasikan secara merata dan baik agar mempercepat pertumbuhan ekonomi.
Kata kunci: pertumbuhan ekonomi, Jawa Timur, pengeluaran pemerintah, investasi, data panel.
Kata kunci: pertumbuhan ekonomi, Jawa Timur, pengeluaran pemerintah, investasi, data panel.
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.