The Effects of Visual Merchandising on Purchase Decision and the Role of Emotional States as Mediating Variable (A Study on IKEA Indonesia)

Yustaminhaj Krisanda

Abstract


Daya tarik Merchandising Visual telah secara luas dan ekstensif di terapkan di
dalam industri mode dan gaya hidup, sementara penerapan di dalam industri ritel furnitur
mulai dan turut berkembang secara pesat. Penelitian ini ditujukan untuk menganalisa
pengaruh serta hubungan antar konsep merchandising visual, keadaan emosional, dan
keputusan pembelian dalam lingkungan ritel IKEA. Penelitian ini mengamati orang-orang
di dalam wilayah Tangerang, dimana dipilih bedasarkan letak toko ritel IKEA. Kuesioner
dipergunakan sebagai instrumen pengumpulan data dari 300 sample, yang dipilih melalui
metode non-probability sampling. Data yang diperoleh, di proses lebih lanjut dengan
pendekatan analisa Pemodelan Persamaan Struktural (SEM). Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa Merchandising Visual dan Keadaan Emosional memiliki pengaruh
positif yang signifikan terhadap Keputusan Pembelian, baik secara langsung maupun tidak
langsung. Oleh karena itu, menunjukkan bahwa customer IKEA yang diamati,
mengindikasikan bahwa komposisi merchandising visual IKEA memiliki pengaruh yang
baik dan signifikan terhadap keadaan emosional yang dirasakan, dimana pengaruh
tersebut memiliki dampak yang positif terhadap evaluasi keputusan pembelian mereka.
Kata kunci: merchandising visual IKEA, keadaan emosional, keputusan pembelian

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.