AUDIT MANAJEMEN SEBAGAI DASAR UNTUK MENILAI EFEKTIVITAS DAN EFISIENSI PADA FUNGSI PEMASARAN (Studi Kasus Pada PT. Pertani (Persero) Kantor Cabang Malang)

Muchammad Taufik Aziz, Syaiful lah

Abstract


AUDIT MANAJEMEN SEBAGAI DASAR UNTUK MENILAIEFEKTIVITAS DAN EFISIENSI PADA FUNGSI PEMASARAN(Studi Kasus Pada PT. Pertani (Persero) Kantor Cabang Malang). Audit manajemen merupakan merupakan aktivitas penilaian yang sistematis dengan tujuan untuk menilai efektivitas dan efisiensi objek yang diperiksa dalam perusahaan dengan pemberian saran dalam mengatasi permasalahan-permasalahan operasional yang ada diperusahaan dan rekomendasi perbaikan guna penyempurnaan kinerja manajemen agar dapat meningkatkan prestasi di masa yang akan datang. Audit manajemen yang dilakukan tehadap fungsi pemasaran PT. Pertani (Persero) Cabang Malang bertujuan untuk mengetahui tingkat efisiensi dan efektivitas fungsi pemasaran, dan untuk mengungkapkan temuan-temuan yang menghambat fungsi pemasaran sekaligus memberikan masukan kepada PT. Pertani (Persero) Cabang Malang untuk mengatasi temuan tersebut. Metode penelitian ini berbentuk studi kasus dengan menggunakan metode deskriptif melalui wawancara, observasi dan kuesioner. Efisiensi dan efektifitas kinerja pemasaran dianalisis dan dievaluasi dengan membandingkan antara criteria, causes, dan effect serta pemberian rekomendasi. Area pemasaran yang diaudit adalah sebagai berikut: (1) Lingkungan Pemasaran, (2) Strategi Pemasaran, (3) Organisasi Pemasaran, (4) Sistem Pemasaran, (5) Produktivitas Pemasaran, (6) Fungsi Pemasaran Lainnya. Kriteria efisiensi dan efektivitas dalam penelitian ini adalah apabila setiap area dalam audit manajemen fungsi pemasaran sesuai dengan standar dan target yang ditetapkan perusahaan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa aktivitas pemasaran secara keseluruhan belum bisa dikatakan efektif dan efisien. Berdasarkan kelemahan yang ditemukan dalam fungsi pemasaran PT. Pertani (Persero) Cabang Malang maka peneliti memberikan beberapa rekomendasi dan alternatif perbaikan untuk dijadikan pertimbangan perusahaan sebagai umpan balik dalam pengelolaan manajemen pemasaran di masa yang akan datang.

Kata kunci : Audit manajemen, efektivitas, efisiensi, fungsi pemasaran.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.