The Influence of Profitability and Institutional Ownership on Firm Value Moderated by Corporate Social Responsibility (Study on Companies Listed in SRI KEHATI Index in Period of 2014-2017)

Salsabiila Saniyyah SE

Abstract


Pada saat ini investor tidak lagi hanya melihat profitabilitas dan tata kelola perusahaan saja dalam proses pengambilan keputusan investasi  namun tanggung jawab sosial perusahaan juga ikut diperhitungkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari profitabilitas dan kepemilikan institusi terhadap nilai perusahaan yang dimoderasi oleh tanggung jawab sosial perusahaan. Jenis Penelitian ini merupakan penelitian explanatory dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan merupakan data sekunder yang berupa laporan tahunan perusahaan. Sampel penelitian ini berjumlah 19 perusahaan yang terdaftar pada indeks SRI KEHATI periode 2014-2017 berdasarkan kriteria yang sudah ditetapkan. Analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah analisis jalur menggunakan metode SEM partial least square dengan software SMART PLS 3.2.7 Hasil penelitian menunjukkan bahwa profitabilitas dan kepemilikan institusi berpengaruh positif terhadap nilai perusahaan. Temuan kedua menunjukkan bahwa tanggung jawab sosial perusahaan memiliki peranan dalam memoderasi dan memperkuat hubungan profitabilitas dan kepemilikan institusi terhadap nilai perusahaan.

Kata Kunci: Profitabilitas, Kepemilikan Institusi, Nilai Perusahaan dan Tanggung Jawab Perusahaan.



Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.