PENGARUH PROFITABILITAS, LEVERAGE, DAN UKURAN PERUSAHAAN TERHADAP LUAS PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY (CSR) PERUSAHAAN PERTAMBANGAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA (BEI) PADA TAHUN 2014-2016

Authors

  • RANA AULIANI

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh bukti empiris pengaruh profitabilitas,
leverage, dan ukuran perusahaan terhadap pengungkapan Corporate Social
Responsibility. Pengukuran CSR perusahaan didasarkan pada CSR Index yang dilihat
dari laporan tahunan maupun sustainability report perusahaan. Objek penelitian ini
adalah perusahaan pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada tahun
2014-2016. Metode pemilihan sampel yang digunakan dalam penelitian ini metode
purposive sampling. Sampel memenuhi kriteria yang telah ditetapkan adalah sebanyak
72 sampel. Jenis data yang digunakan adalah data sekunder. Analisis data dilakukan
dengan uji asumsi klasik dan pengujian hipotesis menggunakan metode regresi linear
berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa leverage dan ukuran perusahaan
berpengaruh terhadap luas pengungkapan CSR. Semakin besar ukuran perusahaan
maka akan semakin tinggi tingkat pengungkapan CSR. Leverage memiliki pengaruh
negatif terhadap luas pengungkapan CSR, sehingga perusahaan yang memiliki tingkat
leverage tinggi akan membatasi tingkat pengungkapan CSR agar tidak menjadi sorotan
debtholder. Sebaliknya, ditemukan bahwa profitabilitas tidak berpengaruh terhadap
pengungkapan CSR yang akan dilakukan oleh perusahaan.

Kata kunci: Corporate Social Responsibility (CSR), profitabilitas, leverage,
ukuran perusahaan.

Downloads

Published

2019-08-27

Issue

Section

S1 AKUNTANSI