PENGARUH INVESTASI, EKSPOR, DAN TENAGA KERJA ASING TERHADAP TINGKAT PENGANGGURAN TERBUKA INDONESIA TAHUN 2001 – 2017

Emilia Susanti SE

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh investasi, ekspor, dan tenaga kerja asing terhadap tingkat pengangguran terbuka di Indonesia pada periode 2001 – 2017. Penelitian ini menggunakan metode analisis Error Correction Model (ECM) untuk mengetahui pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen pada jangka pendek dan Regresi Linier Berganda untuk mengetahui pengaruh variabel independen terhadap dependen pada jangka panjang. Kemudian, penelitian ini menggunakan variabel kontrol yaitu upah. Hasil dari analisis ECM atau analisis jangka pendek menunjukkan bahwa hanya variabel investasi yang berpengaruh signifikan dan negatif terhadap TPT di Indonesia sedangkan ekspor, tenaga kerja asing, dan upah tidak berpengaruh. Sedangkan hasil dari Regresi Linier Berganda menunjukkan bahwa variabel investasi dan ekspor berpengaruh signifikan dan negatif terhadap TPT di Indonesia. Sedangkan variabel tenaga kerja asing dan upah tidak berpengaruh signifikan terhadap TPT di Indonesia. Kata kunci: Tingkat Pengangguran Terbuka, investasi, ekspor, dan tenaga kerja asing.

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.