PENGARUH PROFITABILITAS TERHADAP PENGHINDARAN PAJAK PADA PERUSAHAAN MANUFAKTUR YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2015-2017
Abstract
Penghindaran pajak bukan merupakan pelanggaran terhadap undang-undang perpajakan, dilakukan penghindaran pajak tentu berjaitan dengan laba yang didapat perusahaan, laba sangat berkaitan dengan profitabilitas. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh profitabilitas terhadap penghindran pajak perusahaan manufaktur. Profitabilitas diukur melalui melalui rasio ROA sebagai variabel independen sedangkan penghindaran pajak diukur memakai CASH ETR dan dijadikan sebagai variabel dependen. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia sektor manufaktur periode 2015-2017. Penentuan sampel menggunakan metode purposive sampling sehingga diperoleh 108 sampel penelitian berdasarkan kriteria yang ditetapkan. Hipotesis diuji dengan analisis regresi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa profitabilitas dengan proxy ROA berpengaruh terhadap penghindaran pajak perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2015-2017. Hal ini memiliki makna bahwa semakin besar laba yang diterima maka perusahaan cenderung untuk tidak melakukan praktik penghindaran pajak
Kata Kunci: Profitabilitas, penghindaran pajak
Full Text:
PDFRefbacks
- There are currently no refbacks.