PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN BEBAN KERJA KARYAWAN TERHADAP KOMITMEN ORGANISASIONAL Studi Pada Kantor Kepolisian Resort (POLRES) Kediri Kota

Ardini Nurkardina

Abstract


Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan beban kerja terhadap komitmen organisasional pada anggota kepolisian di resort Kediri Kota. Jenis penelitian ini adalah explanatory reseach. Responden dalam penelitian ini adalah anggota kepolisian resort Kediri Kota yang berjumlah 82 responden. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik simple random sampling. Pengujian hipotesis pada penelitian ini menggunakan analisis regresi linear berganda. Berdasarkan analisis regresi berganda, diperoleh bahwa koefisien lingkungan kerja dan beban kerja memiliki nilai positif 42.906 dengan signifikansi 0,000, sehingga dapat dinyatakan bahwa lingkungan kerja dan beban kerja berpengaruh secara simultan terhadap komitmen orgnisasional. Sedangkan lingkungan kerja yang memiliki nilai positif sebesar 7,734 dengan signifikansi 0,000, sehingga dapat dinyatakan bahwa lingkungan kerja berpengaruh terhadap komitmen organisasional. Sedangkan beban kerja yang memiliki nilai positif sebesar 3,142 dengan signifikansi 0,002, sehingga dapat dinyatakan bahwa lingkungan kerja berpengaruh terhadap komitmen organisasional. Berdasarkan Adjusted R Square sebesar 0, 509 dapat dinyatakan bahwa lingkungan kerja dan beban kerja memiliki konstribusi sebesar 50,9 % terhadap komitmen organisasional pada anggota kepolisian resort Kediri Kota, sedangkan nilai sebesar 49,1% dijelaskan oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.

Kata kunci: Lingkungan Kerja, Beban Kerja, Komitmen Organisasional


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.