STRATEGI PENGEMBANGAN POTENSI KOMODITAS KOPI DALAM PENGUATAN PASAR PRODUK PERTANIAN DI DESA SUKOREJO KECAMATAN SUMBERWRINGIN KABUPATEN BONDOWOSO

Authors

  • Naufal Farras Syihab

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui struktur dan panga pasar kopi, (2) mengetahui faktor pendorong dan penghambat usahatani kopi, serta (3) menyusun strategi penguatan usahatani kopi di Desa Sukorejo Kecamatan Sumberwringin Kabupaten Bondowoso. Jenis data dalam penelitian ini menggunakan data primer dan sekunder yang bersumber dari wawancara dan penyebaran kuisioner serta literatur yang mendukung penelitian ini. Analisis data yang digunakan menggunakan analisis Herfindahl Index (HI) dan Concentration Ratio (CR4) untuk mengetahui struktur dan pangsa pasar, serta Force Field Analysis (FFA) untuk mengetahui faktor pendorong dan penghambat usahatani kopi. Dari hasil penelitian ini dapat diketahui analisis struktur pasar menunjukkan hasil bahwa struktur pasar kopi di wilayah Desa Sukorejo Kecamatan Suberwringin adalah oligopsoni konsentrasi sedang dimana hasil perhitungan nilai CR diperoleh nilai sebesar 50,1%. Adapun analisis FFA menunjukkan bahwa faktor pendorong usahatani kopi adalah faktor dukungan pemerintah Kabupaten Bondowoso, sedangkan faktor penghambat usahatani kopi adalah faktor adanya kepentingan individu dalam kelembagaan kelompok tani. Strategi yang paling efektif adalah melalui penyusunan strategi kopi secara integratif berupa adanya sinergi antara beberapa pihak yang terkait dalam membantu perwujudan penguatan kelembagaan ekonomi.

Kata kunci: Strategi Pengembangan, Struktur Pasar, Herfindahl Index, Concentration Ratio, Force Field Analysis,

Downloads

Published

2020-09-30

Issue

Section

S1 ILMU EKONOMI