PENGARUH KOMPETENSI DAN INDEPENDENSI AUDITOR TERHADAP KUALITAS AUDIT (STUDI EMPIRIS PADA KANTOR AKUNTAN PUBLIK DI KOTA MALANG DAN SURABAYA)

Linda Wahyuni

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh kompetensi auditor yang diproksikan dengan pengalaman dan pengetahuan auditor, serta pengaruh independensi auditor, yang diproksikan dengan pemberian jasa non-audit, audit tenure, kepentingan keuangan, dan peer review terhadap kualitas audit pada kantor akuntan publik di Kota Malang dan Surabaya. Penelitian ini merupakan penelitian empiris dengan teknik pengumpulan sampel menggunakan metode nonprobability sampling pada jenis purposive sampling. Responden dalam penelitian ini adalah auditor pada kantor akuntan publik di Kota Malang dan Surabaya. Data diambil dengan cara menyebarkan kuesioner kepada 31 Kantor Akuntan Publik di Kota Malang dan Surabaya, hanya 15 Kantor Akuntan Publik yang bersedia mengisi kuesioner penelitian ini. Sebanyak 90 lembar kuesioner dikirim, 11 kuesioner yang tidak direspon, 79 lembar kuesioner direspon, serta terdapat 5 kuesioner yang tidak dapat diolah, sehingga dalam penelitian ini kuesoiner yang dapat digunakan berjumlah 74 kuesioner. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa variabel pengetahuan, jasa non-audit, kepentingan keuangan dan peer review berpengaruh signifikan terhadap kualitas audit, sedangkan variabel pengalaman dan audit tenure tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap kualitas audit.

Kata Kunci : Kompetensi, Independensi Auditor, Pengalaman, Pengetahuan, Pemberian Jasa Non-Audit, Audit Tenure, Kepentingan Keuangan, Peer Review, dan Kualitas Audit


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.