PENGARUH PENGUNGKAPAN CORPORATE SOCIAL RESPONSIBILITY TERHADAP KINERJA KEUANGAN YANG DIMEDIASI OLEH REPUTASI PERUSAHAAN

Dewanto Putra Wicaksono

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh pengungkapan Corporate Social Responsibility terhadap kinerja keuangan yang dimediasi oleh reputasi perusahaan. Objek dari penelitian ini adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di BEI. Sebanyak 38 bank yang diteliti selama tahun 2015-2019, dengan metode purposive sampling. Analisis data dilakukan dengan menggunakan regresi linear berganda dengan aplikasi SPSS. Hasil pengujian menunjukkan bahwa pengungkapan Corporate Social Responsibility tidak berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan yang diukur dengan Return On Assets, Corporate Social Responsibility tidak berpengaruh positif terhadap reputasi perusahaan, dan reputasi perusahaan berpengaruh positif terhadap kinerja keuangan. Selain itu, pengujian hubungan mediasi menunjukkan bahwa reputasi perusahaan tidak memediasi pengaruh pengungkapan Corporate Social Responsibility terhadap kinerja keuangan.

Kata Kunci: corporate social responsibility, kinerja keuangan, reputasi perusahaan, return on assets, bank


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.