Pengaruh Kompensasi dan Komitmen Organisasional terhadap Organizational Citizenship Behavior (OCB) (Studi Pada Perawat Rumah Sakit Dr. Abdoer Rahem di Situbondo)

Dani Januar Subianto

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis apakah kompensasi dan komitmen organisasional berpengaruh terhadap organizational citizenship behavior (OCB) pada perawat di Rumah Sakit dr. Abdoer Rahem di Situbondo, baik secara parsial maupun simultan. Jenis penelitian ini adalah penelitian eksplanatori yang menjelaskan hubungan kausal antar variabel-variabel melalui pengujian hipotesis. Sampel dari penelitian ini adalah 83 responden perawat yang didapat dengan metode sampling jenuh. Metode analisis data pada penelitian ini menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan program SPSS 25. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kompensasi dan komitmen organisasional memiliki pengaruh signifikan terhadap organizational citizenship behavior (OCB) baik secara parsial maupun simultan.

Kata Kunci: Kompensasi, Komitmen Organisasional, Organizational Citizenship Behavior (OCB)


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.