Pengaruh Motivasi Belanja Hedonis Terhadap Pembelian Impulsif Dengan Browsing Sebagai Variabel Mediasi (Studi Pengguna Shopee Mahasiswa Kota Malang di Masa Pandemi)

Nimas Putri Widiya Ningrum

Abstract


Pertumbuhan dan perkembangan e-commerce di Indonesia sangat pesat begitu pula dengan pertumbuhan internet. Pandemi Covid-19 merubah pola hidup masyarakat untuk beralih berbelanja melalui e-commerce, termasuk mahasiswa yang masuk kedalam golongan generasi Z yang memiliki kecenderungan konsumtif dalam berbelanja. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh motivasi belanja hedonis terhadap pembelian impulsif dengan browsing sebagai variabel mediasi. Jenis penelitian adalah penelitian eksplanatori yang menjelaskan hubungan kausal antar variabel penelitian melalui pengujian hipotesis. Teknik pengambilan sampel menggunakan non probability sampling dan metode purposive sampling. Ukuran sampel yang digunakan adalah 154 responden dengan ketentuan pernah menggunakan aplikasi Shopee minimal dua kali selama masa pandemi, berusia lebih atau sama dengan 17 tahun dan merupakan mahasiswa Kota Malang. Analisis data menggunakan Partical Least Square (PLS) dan dibantu oleh software SmartPLS 3.0. Berdasarkan dari hasil pengujian terhadap keempat hipotesis dapat disimpulkan bahwa (1) variabel motivasi belanja hedonis memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap pembelian impulsif, (2) variabel motivasi belanja hedonis memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap browsing, (3) variabel browsing memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap pembelian impulsif, dan (4) variabel motivasi belanja hedonis memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap pembelian impulsif dimediasi oleh variabel browsing.

Kata Kunci : Motivasi Belanja Hedonis, Browsing, Pembelian Impulsif.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.