Peran Badan Usaha Milik Desa (BUMDes) dalam Meningkatkan Partisipasi Masyarakat Menuju Desa Mandiri (Studi Kasus Desa Mulyosari Kecamatan Pagerwojo Kabupaten Tulungagung)

Stefanus Anandya Sumantri

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran BUMDes Sinar Mulya dalam meningkatkan partisipasi masyarakat desa, peran BUMDes dalam mewujudkan desa mandiri, kebijakan yang dikembangkan untuk menunjang partisipasi masyarakat menuju desa mandiri. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif dengan teknik pengumpulan data meliputi wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data adalah deskriptif kuantitatif dan deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peran BUMDes Sinar Mulya dalam meningkatkan partisipasi masyarakat dengan pelatihan, sosialisasi dan pembinaan, membuka lapangan kerja bagi masyarakat dan membina kegiatan usaha masyarakat. Peran BUMDes dalam mewujudkan desa mandiri adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui penyerapan tenaga kerja, menumbuhkan kegiatan ekonomi masyarakat, memberikan kemudahan akses usaha, dan meningkatkan pendapatan asli desa (PADes). Kebijakan yang dikembangkan dalam menunjang partisipasi masyarakat menuju desa mandiri adalah koordinasi dengan LPMD, pemerintah desa mengawasi pengelolaan BUMDes, kerjasama pemerintah daerah dan mitra usaha BUMDes dalam mengadakan pelatihan.

Kata Kunci: Peran, BUMDes, Partisipasi Masyarakat, Desa Mandiri


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.