ANALISIS PENGARUH PENDAPATAN, HARGA, SELERA, DAN RELIGIUSITAS TERHADAP PEMBELIAN PRODUK FASHION MUSLIM DI INSTAGRAM (Studi pada Muslimah Usia 19-25 tahun di Provinsi DKI Jakarta)

Fathia Khalda

Abstract


Selaras dengan pesatnya perkembangan internet dan teknologi, menyebabkan fashion terutama fashion muslim di Indonesia berkembang pesat. Rabbani dan El Zatt adalah salah satu merk fashion muslim yang mampu mendobrak tatanan industry fashion di Indonesia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendapatan, harga, selera, dan religiusitas terhadap pembelian produk fashion muslim di Instagram. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah responden muslimah usia 19-25 tahun yang pernah membeli produk fashion muslim di Instagram. Teknik pengambilan sampel yang digunakan adalah stratified random sampling dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi liniear berganda dibantu software SPSS. Hasil pengujian hipotesis diketahui bahwa variabel pendapatan berpengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian produk fashion muslim di Instagram, harga tidak berpengaruh signifikan dan signifikan terhadap pembelian produk fashion muslim, selera berpengaruh positif dan signifikan terhadap pembelian produk fashion muslim di Instagram, dan terakhir religiusitas tidak berpengaruh signifikan terhadap pembelian, namun secara simultan seluruh variable independent berpengaruh terhadap variable dependen.

Kata kunci: pendapatan, harga, selera, religiusitas, konsumsi


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.