ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI ATAS PENGGAJIAN DAN PENGUPAHAN PADA KAMPUNG COKLAT BLITAR

Novi Delasari

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan mengetahui efektivitas penerapan sistem informasi akuntansi atas penggajian dan pengupahan pada Kampung Coklat Blitar. Penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif deskriptif yang menggunakan data primer, seperti observasi, hasil wawancara dengan pihak perusahaan, dokumen, dan data sekunder seperti metode kepustakaan. Adapun tahapan teknik analis data yaitu melakukan analisis terhadap unsur-unsur sistem informasi akuntansi yang kemudian dibuat suatu simpulan dalam memberikan penilaian efektivitas sistem dan prosedur penggajian serta pengupahan pada Kampung Coklat Blitar. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pelaksanaan sistem informasi akuntansi atas penggajian dan pengupahan telah sesuai dengan proses dan prosedur yang diterapkan oleh Kampung Coklat Blitar walaupun masih terdapat kekurangan, seperti adanya perangkapan tugas pada bagian personalia dan keuangan.

Kata kunci: Sistem Informasi Akuntansi, Sistem Informasi Akuntansi penggajian, Gaji dan Upah.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.