PENGARUH KINERJA AKUNTANSI TERHADAP RETURN SAHAM (STUDI PADA PERUSAHAAN YANG TERGABUNG DALAM INDEKS SMINFRA18 PERIODE 2015-2018)

Dustin Ivan Nuswantoro Romadhon

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan simultan Earning Per Share (EPS), Price to Book Value (PBV), dan Price Earning Ratio (PER), terhadap return saham perusahaan yang tergabung dalam indeks SMinfra18 periode 2015-2018. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini dimasukkan sebagai penelitian pengujian hipotesis (explanatory research) dengan pendekatan kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan yang tergabung dalam Indeks Saham SMinfra18 yang terdaftar dalam Bursa Efek Indonesia Periode 2015-2018 sebanyak 18 perusahaan dengan tenik analisis data menggunakan analisis regresi linier berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa Earning Per Share (EPS), Price to Book Value (PBV) dan Price Earning Ratio (PER), secara parsial dan simultan berpengaruh terhadap return saham perusahaan yang tergabung dalam indeks SMinfra18 periode 2015-2018. Artinya bahwa dengan semakin meningkatkan Earning Per Share (EPS), Price to Book Value (PBV), dan Price Earning Ratio (PER) maka return saham perusahaan yang tergabung dalam indeks SMinfra18 periode 2015-2018 juga akan mengalami peningkatan.

Kata Kunci: Earning Per Share (EPS), Price to Book Value (PBV), Price Earning Ratio (PER) dan return saham.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.