ANALISIS EFEKTIVITAS PROGRAM PEMBERDAYAAN MASYARAKAT BERBASIS LINGKUNGAN (Studi Kasus: Persepsi Nasabah Bank Sampah Malang Terhadap Program Pemberdayaan Melalui Pengolahan Sampah)

MIMAIN DAFIQ

Abstract


Salah satu permasalahan besar yang dialami kota-kota besar di Indonesia adalah Persampahan, tidak dapat dipungkiri bahwa sampah akan selalu ada selama aktivitas kehidupan masih terus berjalan. Setiap tahun dapat dipastikan volume sampah akan selalu bertambah seiring intensitas kehidupan yang semakin meningkat. Data statistik sampah Indonesia yang dikeluarkan oleh Kementerian Lingkungan Hidup mencatat jumlah sampah yang muncul di Indonesia mencapai 38,5 juta ton per tahun dengan dominan sampah berada di Pulau Jawa sebesar 21,2 juta ton per tahun. Sebagai solusinya Kementerian Lingkungan Hidup mendorong untuk meningkatkan pengembangan Bank Sampah, kegiatan yang bersifat “social engineering” bertujuan untuk mengedukasi masyarakat untuk bisa mengolah sampah di tingkat rumah tangga. Di Kota Malang sendiri volume sampah juga semakin tidak terkontrol, total jumalah sampah di kota Malang menurut data Dinas Kebersihan Dan Pertamanan Kota Malang sebesar 607,44 ton per hari, bahkan 4 TPA yang dimiliki kota Malang harus ditutup karena tidak mampu manmpung volume sampah yang masuk. Kemudan dibentuklah Bank Sampahp Malang sebagai respon atas permasalahan sampah yang ada di Kota Malang sebagai wadah untuk membina, mengumpulkan, dan mengelola sampah rumah tangga yang bertujuan untuk memberdayakan masyarakat sekaligus menekan jumlah sampah dengan harapan kesejahteraan masyarakat bertambah seiring dengan jumlah sampah yang bisa di olah masyarakat di tingkat rumah tangga. . Data yang digunakan adalah data primer menggunakan kuisioner. Hasil penelitian ini adalah bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variabel tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, dan kinerja fasilitator terhadap efektivitas program pemberdayaan berbasis lingkungan dengan menerapkan pengolahan sampah rumah tangga yang dijalankan oleh Bank Sampah Malang.

 

Kata Kunci : Efektivitas, Pemberdayaan, Lingkungan


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.