ANALISIS PENERAPAN SISTEM E-FILING ATAS PENYAMPAIAN SURAT PEMBERITAHUAN (SPT) TAHUNAN PADA KANTOR PELAYANAN PAJAK PRATAMA (KPP) MALANG SELATAN

Dominique Zefanya Idly

Abstract


Electronic filing atau yang disebut dengan e-filing adalah sebuah sistem aplikasi penyampaian SPT (Surat Pemberitahuan) secara elektronik dalam rangka untuk memberikan kemudahan bagi Wajib Pajak dalam menyampaikan SPT.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana penerapan sistem e-filing lingkungan KPP Pratama Malang Selatan.Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dan menggunakan konsep Indrajit (2005) mengenai indikator penerapan egovernment yang terdiri dari ; Content Development, Competency Building, Connectivity, Cyber Laws, Citizen Interfaces, dan Capital. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara, observasi, dan studi dokumentasi.Metode analisis data menggunakan metode pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan sistem e-filing di KPP Pratama Malang Selatan masih belum berjalan optimal yang disebabkan oleh beberapa faktor seperti perkembangan sistem e-filing yang tidak dilakukan dengan rutin, kurangnya pelatihan terhadap pegawai instansi, kurangnya sosialisasi secara langsung yang dilakukan Dirjen Pajak dan KPP Pratama Malang Selatan dalam memperkenalkan e-filing,dan kapasitas server yang tidak mampu menampung banyaknya data laporan SPT yang disampaikan oleh Wajib Pajak. Kata kunci : E-Filing, SPT

Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.