PENGARUH LIQUIDITY, LEVERAGE, PROFITABILITY, FREE CASH FLOW, DAN FIRM SIZE TERHADAP DIVIDEND PAYMENT (Studi Pada Perusahaan Sektor Industri Barang Konsumsi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia)

Fani Ishlaah Heryunda

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis mengenai pengaruh liquidity, leverage, profitability, free cash flow, dan firm size terhadap dividend payment. Sampel dalam penelitian ini menggunakan perusahaan pada sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) pada tahun 2014-2018. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan metode purposive sampling, dimana teknik penentuan sampel didasarkan dengan kriteria perusahaan yang termasuk sektor industri barang konsumsi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2014-2018, yang rutin membagikan dividen berturut-turut tahun 2014-2018, sehingga dapat diperoleh 20 sampel industri barang konsumsi dengan total anggota sampel sebesar 100 sampel. Pengujian hipotesis yang dilakukan dalam penelitian ini dengan menggunakan metode analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel liquidity, profitability, dan free cash flow berpengaruh positif dan signifikan terhadap dividend payment. Sementara itu dua variabel lainnya, yaitu leverage dan firm size tidak berpengaruh terhadap dividend payment.

Kata Kunci: liquidity, leverage, profitability, free cash flow, firm size, dividend payment.


Full Text:

PDF

Refbacks

  • There are currently no refbacks.